Berbicara tentang Pempek, apakah anda
pernah mencicipi pempek pistel sebelumnya?
Rasanya sangat berbeda dibandingkan dengan pempek yang lain. Kenapa pempek ini dinamakan Pempek Pistel? karena bentuk pempek ini
mirip kue pastel, tapi isi pempek-pempek ini adalah tumisan buah pepaya
muda atau sering disebut dengan kates. Adonan dasar dari pempek pistel
biasanya tanpa ikan tapi kalaupun dicampur ikan pasti akan terasa lebih enak dan
gurih.
Bahan adonan pempek:
- 400 gram daging ikan tengiri atau ikan lainnya yang dagingnya berwarna putih
- 300 - 400 gram tepung tapioka atau sagu tani
- 200 ml air es
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh kaldu bubuk
- 2 siung bawang putih, goreng sebentar
Bahan & bumbu isi pempek:
- 300 gram pepaya muda
- 100 ml santan dengan kekentalan sedang
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 2 sendok makan ebi halus
- 1/2 s/d 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok makan gula pasir
- 1/2 sendok teh kaldu bubuk
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
CARA MEMBUAT PEMPEK PISTEL ISI PEPAYA :
- Siapkan adonan dasar Pempek.
- Pepaya yang sudah diserut diaduk dengan garam lalu remas-remas hingga layu, cuci sampai bersih kemudian tiriskan.
- Haluskan bawang merah, bawang putih, merica dan garam. Tumis menjadi satu bumbu yang telah di haluskan tersebut dengan minyak sayur sampai mateng. kemudian masukkan bumbu lainnya dan pepaya yang telah diserut serta ebi, aduk semua sampai layu lalu diangkat.
- Sementara itu masak air dalam panci untuk merebus, tambahkan 1 sendok makan minyak goreng kedalam rebusan air untuk menghindari supaya tidak lengket.
- Ambil sejemput kecil adonan pempek
(kira-kira 25 gr), bulatkan lalu pipihkan. Lalu isi adonan tersebut
dengan pepaya yang sudah ditumis dan bentuk seperti pastel. Kemudain
masukkan ke dalam air rebusan yang sudah mendidih dan tungu hingga
pempek pistel tersebut matang (pempek akan mengapung).
Selamat Mencoba & Berkreasi
No comments:
Post a Comment